Safety Can Be Fun

Januari 08, 2016

Hari demi hari berlalu di Nakama Academy, kayak lirik lagu aja, yaa.. hehehe…

Tapi, memang tidak terasa! Dan hari ketiga ini sukses membuat kami semua di batch 6 semakin akrab dengan segala problema yang sama, yaitu tugas. Tak bisa dipungkiri, materi yang dikemas secara menarik dan atraktif ternyata masih menyisakan sedikit ruang direlung otak kami yang terus bekerja. Ya, sedikit tempat itu yang ternyata mendominasi dalam tiga hari ini. Tugas-tugas yang diberikan ternyata mampu menyita pikiran dan waktu para Newkama. Walau begitu, kami merasa semakin tertantang.
Pembuka di hari ketiga ini, kami (lagi-lagi) disuguhkan kakak ganteng dengan materi yang menjelimet otak. Untung yang bawain materi selalu yang ganteng-ganteng dan cantik-cantik. Walau otak pengap tapi mata tetap syeger. Hehe…

Hari ini kami mendapat pencerahan tentang betapa pentingnya sebuah pengamanan untuk berbagai informasi yang terdapat di laptop kita. Karena seorang hacker mampu melacak semua data yang tersimpan hardisk laptop bahkan yang kita simpan dalam email. Tak jarang semua informasi yang ada di sosmed kita pun bisa raib karena ulah seorang hacker. Just for information, “bila mau aman gunakanlah password dengan bahasa tulisan anak alay,” kata Kak Bella. Walah, Kak, kita malah diajarin jadi anak alay. Kak Bella adalah IT Security dan ternyata dia pun orang yang mampu meng-hack Tokopedia, tetapi karena dia baik jadi dia malah bergabung dalam keluarga besar Tokopedia. Yee! hacker expert ada di sini. “Jangan syenang dulu, karena masih banyak sekali hacker-hacker yang mengincar server Tokopedia,” begitu katanya. Hmm…. Famous banget, ya, Tokopedia.

Kenapa, sih, kita diajarin jadi anak alay ketika membuat password sebuah akun? Karena kata Kak Bella “semakin alay sebuah password akan semakin susah di-hack,” hahaha… Sepertinya itu ide bagus!

Alay di sini maksudnya adalah penggunaan kombinasi antara angka, huruf dan simbol-simbol dalam membuat sebuah password, ya, teman-teman, bukan dengan postingan yang dilakukan setiap saat dan menggunakan kata-kata yang sok imut. Tapi, kalau mau memposting setiap saat sih tidak apa-apa asalkan itu penting dan berguna ya, guys. Jadi, pahamkan maksud alay di sini?

Pada intinya, sih, jangan pernah menggunakan nama, tanggal lahir, angka berurut atau apalah yang mudah diidentifikasi dalam membuat sebuah password. Dan satu lagi hal yang paling sering orang lengah sehingga mudah di-hack adalah karena membiarkan email dan password-nya tetap terkombinasi ketika log in di sebuah laptop atau PC yang bukan milik pribadi. Itu ternyata salah besar, lho! Dan itu hal utama kenapa seseorang bisa sangat mudah di-hack.

Banyak, ya, ilmu di Nakama Academy. Tapi, ternyata panitia masih terus menyalurkan ilmu-ilmu sang senior kepada Newkama. Waw! Makasih kakak-kakak yang senantiasa membimbing ade-ade yang lucu-lucu ini. Hihihi..

Materi terakhir hari ini Newkama diajak menonton sebuah cuplikan video yang cukup inovatif, yes, sesuai dengan tema materi yang dibawakan yaitu inovatif. Video ini berisi perjalanan seorang supir pengantar pizza delivery. Selain kostumnya yang cukup unik, penemuan inovatifnya lah yang membuat gue tercengang. Jika biasanya pizza dipanggang pada oven yang berada di outlet dan selanjutnya baru diantar ke pembeli, yang ini benar-benar inovatif, untuk memotong waktu pemasakan, dia mengalih-fungsikan box pengantar pizza menjadi oven yang bekerja selama perjalanan. Ah! Itu pemikiran yang sangat inovatif, ya! Dan pemikiran yang out of the box. Video itu diharapkan dapat memacu stimulus Newkama untuk berpikir inovatif dan kreatif. Yeess, selamat mencoba untuk kita semua.

Informasi yang diberikan coach sangat membantu dan menjadi pencerahan untuk Newkama, membuat kami memiliki pemikiran inovatif, kreatif dengan semangat!

You Might Also Like

0 komentar